Fenomena Nge-Blog

Posted on Februari 25, 2009. Filed under: BLog | Tag:, , , , , , , , |

Blog telah menjamur di kalangan pengguna internet. Kegiatan blogging sudah mengakar serabut dan tunggang ke seluruh lapisan masyarakat. Maksudnya sudah merambah secara vertical dan horizontal dari yang kaya-miskin, tua-muda, dan kota besar-pelosok yang terdapat akses internet.
 
Kegiatan nge-blog memiliki perkembangan fungsi yang cukup beragam. Berikut sedikit ulasan perkembangan fungsi nge-blog secara historis:
 
1.Diary (Curhat)
 
Pada mulanya pengguna internet memulai kegiatan blogging sekedar untuk curhat, menuliskan kegiatan sehari harinya secara online. Mulanya juga belum diketahui pasti manfaat yang dihasilkan dari curhat secara online. Mungkin sudah menjadi sifat dasar manusia sebagai makhluk sosial yang ingin berkomunikasi satu sama lain. Biasanya orang orang yang sedang kebingungan akan masalah tertentu yang dihadapinya akan mencari cari orang lain yang memiliki masalah yang sama seperti yang ia hadapi. Mulailah browsing hingga hinggap di sebuah postingan curhat salah seorang blogger. Sebagai contoh; seseorang sedang sakit hati karena dihianati pacarnya menuliskan semua keluh kesahnya ke dalam postingan blognya akan dibaca oleh penjelajah internet karena dua alasan:
 
a.Penjelajah tersebut memiliki masalah yang sama
b.Penjelajah yang tidak sengaja kesasar di halaman blog tersebut tertarik membaca keluh kesah kisah patah hati seseorang, karena bagi dia mengetahui urusan orang lain itu menyenangkan yang nantinya mungkin bisa sebagai refleksi untuk dirinya sendiri.
 
Dari ulasan di atas, bisa ditarik kesimpulan kasar bahwa tenyata masalah yang sepele pun jika dituliskan akan membawa manfaat kepada orang lain. Dengan kata lain “ada saja yang membacanya”. Tulisan yang bagi kita sepele tetapi bagi orang lain justru menjadi informasi yang sangat berarti. Nah dari situlah mulai berkembang fungsi berikutnya di bawah ini.
 
2.Berbagi Pengalaman
 
Ketika informasi yang sepelepun ternyata laris manis bagi banyak penjelajah dunia maya, para blogger tak enggan lagi menulis semua pengalaman mereka. Hal ini diawali dengan menulis laporan kegiatan seperti wisata, kegiatan di sekolah, di masyarakat, dan tempat kerja. Sebagai contoh seorang baru saja berwisata ke bali, kemudian sepulangnya dari Bali, dituliskannya objek objek wisata yang ia kunjungi lengkap dengan photo, testimoni, dan komentar komentarnya. Juga sebuah sekolah yang sedang mengadakan kegiatan Perkemahan Pramuka, mereka melaporkan semua kegiatannya. Dan akhirnya, masalah dikantorpun menjadi bahan bacaan yang hangat.
 
Dari sini mulai terasa tulisan tulisan di blog semakin merambah ke berbagai aktivitas, maka secara tidak sengaja blog beralih fungsi menjadi sumber berita. Simak ulasan selanjutnya.
 
3.Sumber Informasi (Berita)
 
Karena banyaknya informasi yang beraneka ragam yang ditulis oleh blogger, beberapa orang memutuskan mencari cari berita lewat postingan para blogger. Meskipun berita yang ditulis oleh para blogger tidak se aktual, atau sesegar berita di koran harian, tetap saja postingan para blogger menjadi sumber berita yang lumayan bermanfaat.
 
Dari sini orang mulai menyadari bahwa mereka dapat memperoleh berbagai hal dari postingan para blogger. Para blog walker mulai mencari hal hal yang sifatnya teknis atau yang lebih tepatnya “How to”. Maka mulailah artikel artikel tentang bagaimana melakukan sesuatu bermunculan dan merebak dengan cepat di internet.
 
4.Tutorial
 
Berbekal pemahaman bahwa apapun tersedia di internet, orang orang mulai mengambil jalan pintas untuk mencari tahu bagaimana melakukan sesuatu. Artikel artikel tutorial menjadi santapan renyah bagi para pengguna internet. Bahkan hingga saat ini, artikel yang sifatnya tutorial menjadi langganan para pengguna internet, atau singkatnya yang paling banyak dicari oleh pengguna internet. Ketika seseorang ingin bisa melakukan sesuatu dan susah mencari petunjuknya secara offline, maka jalan online lah yang menjadi penyelamat. Sebagai contoh; seseorang ingin bisa mengoperasikan sebuah software komputer, langsung saja datang ke google dan mencari tutorialnya, dari situlah akhirnya dia mampir di beberapa website dan blog yang menyediakan tutorial mungkin hanya cukup dibaca atau bahkan perlu di download file pdf nya karena artikelnya yang puanjang dan dilengkapi dengan berbagai gambar.
 
Ragam tutorial sudah banyak bermunculan, hampir semua hal teknis ada tutorialnya di internet, namun tutorial terbanyak di internet adalah tentang dunia internet itu sendiri dan komputer.
 
5.Promosi Produk
 
Begitu aktivitas di dunia blogging menjaring begitu banyak orang untuk berpartisipasi di dalamnya, orang orang mulai berfikir bahwa blog adalah lahan emas untuk melakukan promosi sebuah produk secara online. Promosi produk secara online biasanya diterbitkan lewat website pribadi yang berbayar seperti “namaperusahaan.com” bukan yang gratisan seperti “namaperusahaan.blogspot.com” atau “namaperusahaan.wordpress.com”. Namun, karena faktor ingin ngirit atau tidak ingin mengeluarkan biaya hosting website maka digunakanlah blog gratisan. Promosi lewat blog telah terbukti ampuh karena blog memiliki jejaring yang kuat lewat bagian komentar para pengunjung dan bagian blogroll atau daftar kenalan blog. Dari situlah para blogger dan blogwalker saling terhubung.
 
Ciri ciri blog yang disulap fungsinya dari tempat curhat, berbagi informasi, dan pegalaman menjadi mesin promosi sebuah produk jelas sekali tampak. Karena postingan yang ada di halaman blog nampak seperti sebuah toko yang disitu terdapat gambar produk, manfaat, harga dan testimoni dari para penggunanya.
 
Perlu dicatat meskipun syah syah saja menggunakan blog gratisan untuk promosi produk, tetapi jika dibandingkan yang berbayar maka akan tampak mana yang bonafit, mana yang professional dan mana yang amatiran. Analisa kedua alamat di bawah ini:
 
Minyaknabati.blogspot.com
Minyaknabati.com
 
Mana yang lebih professional?
 
6.Personal Branding
 
Nampaknya orang mulai jeli bahwa bukan hanya produk saja yang bisa dipomosikan tetapi juga profil pribadi atau personal branding. Idenya mempromosikan kemampuan diri sendiri untuk meningkatkan kuwalitas pribadi dan mendapatkan kepercayaan dari orang orang yang membaca tulisan dan profilnya. Biasanya digunakan untuk melejitkan potensi pribadi, supaya mudah melamar perkerjaan, supaya banyak orang yang tahu.
 
Meskipun sedikit ada unsur narsisme dalam kegiatan personal branding ini tetap saja harus dihargai buah kerja mereka. Memang sesuatu itu harus disampaikan, kelebihan yang dimiliki harus diberitahukan kepada yang lain supaya bisa memberi manfaat pada orang lain dan tentunya diri sendiri.
 
Misalnya, anda adalah orang yang ahli dibidang meramal masa depan, tetapi kalau tidak seorangpun tahu jika anda memiliki kemampuan itu maka tidak ada satupun yang akan meminta bantuan anda untuk diramal, dan andapun tidak akan mendapat upah apapun. Maka, itu promosikanlah potensi diri anda lewat Personal Branding. Tidak usah malu malu, sekarang sudah banyak orang yang dulunya mempromosikan dirinya lewat blog gratisan sudah beralih pada website pribadi seperti “jokotarub.com” misalnya.
 
7.Provokasi Marketing
 
Provokasi marketing berbeda dengan Promosi Produk. Provokasi marketing berisi hampir mirip testimonial atau pengalaman pengguna sebuah produk kesehatan misalnya mengaku merasakan manfaat yang luar biasa dari sebuah produk tersebut. Namun, provokasi marketing juga nyatanya berbeda dengan testimonial, jika testimonial bisa jadi pengakuan jujur dari seorang pengguna produk tersebut, maka provokasi marketing lebih pada pesan mengada ada bahwa seseorang telah sembuh dari penyakitnya setelah mengkonsumsi produk kesehatan tersebut. Jika tidak teliti bisa jadi anda terjerat, karena pesan yang disampaikan benar benar terbungkus dengan rapi sehingga hampir tidak nampak bahwa itu hanya dibuat buat saja.
 
Namun demikian, bukan berarti provokasi marketing adalah sebuah penipuan. Banyak fakta yang menunjukkan bahwa produk yang dipromosikan lewat provokasi marketing ini memang benar benar mujarab. Pihak marketing produk tersebut menempuh jalan provokasi marketing supaya orang mau membeli produknya, bukan untuk menipunya. Karena seperti prinsip personal branding yang sudah kita bahas, sebagus apapun sebuah produk jika tidak dipublikasikan dengan baik maka tidak dapat menyedot para pengguna.
 
Perlu diketahui juga bahwa kenyataan orang tidak mudah membeli sebuah produk sebelum diyakinkan oleh pedagangnya, atau pengguna lainnya.
 
8.Review Affiliasi
 
Riview affiliasi hampir mirip dengan Provokasi Marketing. Jika provokasi marketing dilakukan sendiri oleh pemilik produk, maka Riview affiliasi dilakukan oleh orang lain yang bersedia membantu mempromosikan produk lewat blognya. Mereka memiliki kesepakatan atas bagi hasil yang telah mereka sepakati ketika produk berhasil dijual.
 
Biasanya review affiliasi ini menulis tentang keutamaan sebuah produk yang dimiliki perusahaan lain. Jalan yang ditempuh oleh orang orang yang menggunakan blognya untuk bisnis riview affiliasi ini pun beraneka ragam; bisa berupa ajakan yang menggiurkan, cerita cerita yang meyakinkan, bahkan sampai pada tahap membesar besarkan informasi yang bisa dibilang penipuan.
 
9.Advertiser Business
 
Nah, sampailah kita pada perkembangan fungsi blog yang paling mutakhir dan marak digeluti para blogger yaitu adverstiser business. Contoh realnya adalah iklan text-link-ads atau iklan berupa teks yang sekarang jugan berkembang berupa gambar, dan video. Sebut saja google adsense yang merajai iklan teks semacam ini, ada lagi bid-advertiser, dan banyak lagi yang lainnya. Saat ini, inilah fase puncak kegiatan blogging. Yaitu mendapatkan dana tamabahan dari kegiatan blogging, tidak hanya membuang buang dana untuk koneksi internet, tetapi juga mendapatkan keuntungn finansial di dalamnya.
 
Jika anda berkunjung ke sebuah blog dan anda menjumpai bejibun tumpukan iklan di bagian atas, kanan, kiri, dan bawah sebuah blog, maka ada menyaksikan bagaimana fase blog ini memuncak. Bisa jadi artikel yang disampaikan dalam sebuah blog itu Cuma sedikit tetapi dibanjiri iklan disetiap sudutnya.
 
Mungkin, mulanya muncul tanpa kesengajaan, artinya sambil ngeblog dapat uang. Sampai tahap ini bisa dibilang para blogger masih suci, atau masih memiliki niat hanya sekedar sharing informasi dan pengalaman. namun nampaknya seiring daya iming iming dollar semakin kuat semakin ditepis pula idialisme tersebut. Orang mulai mencari cari cara instan meraup dollar dari internet lewat iklan gambar dan teks ini.
 
Jangan heran jika anda bakal sering mendapati artikel sebuah blog sama persis dengan artikel dari blog lain. Inilah buktinya, mereka mulai menghalalkan segala cara dengan kegiatan plagiat. Tentunya si pembaca yang kecewa. Maksud hati ingin mencari informasi beragam tentang sebuah topik, eh malah isinya sama persis.
 
Mereka yang melakukan hal ini adalah orang yang money oriented. Mereka itu pencari uang bukan penulis yang membagikan pengalamannya kepada orang lain.
 
Kesimpulan:
 
Kegiatan nge-blog berkembang dari “iseng” berubah menjadi “bisnis”, dari “kejujuran” menjadi “kebohongan”.

Read Full Post | Make a Comment ( None so far )

Liked it here?
Why not try sites on the blogroll...